Dihadiahi Tanjak, Jumpa Pers KDI Dihadiri Media Lokal dan Nasional
Sabtu, 22 Agustus 2020
PEKANBARU, RIAUPUBLIK.COM-- Acara jumpa pers pasangan Balon Bupati Bengkalis 2020 Kaderismanto-Iyeth Bustami (Sri Barat) yang disingkat KDI yang dilaksanakan Sabut (22/8) di Kedai Kopi Tanjak Pekanbaru dihadiri ratusan wartawan baik media daerah maupun nasional.Baik media cetak, online serta media TV.Tidak itu saja, Kaderismanto juga dikejutkan oleh pemberian dan pemasangan Tanjak oleh pemilik kedai Kopi Tanjak Hendra yang secara khusus memesankan tanjak sebagai bentuk dukungan kepada Bang Kade sapaan akrab Kaderismanto.
Dalam jumpa pers tersebut, Kaderismanto menyampaikan komitmennya bersama Iyeth untuk membangun Negeri Junjungan ke arah yang lebih baik.
"Kami berdua sudah sepakat untuk membuat kebijakan tidak hanya taat terhadap aturan dan hukum, juga kebijakan yang berpihak kepada kepentingan rakyat," ujar Kade yang diusung PDIP dan PKB ini.
Sementara itu, pelantun lagu " Laksemana Raja Dilaut" mengatakan, sebenarnya sudah sering dirinya diajak untuk maju dalam Pilkada termasuk di Bengkalis.Namun lanjut putri kelahiran Pulau Bengkalis 47 tahun silam, baru kali ini hatinya terpanggil untuk membenahi Pemerintahan Bengkalis yang saat ini dalam menghadapi persoalan.
"Mudah-mudahan rakyat percaya dengan kehadiran kami.Dan saya bersama Pak Kade, meminta ketulusan dan kepercayaan rakyat bahwa kami benar-benar untuk mengabdi dan menjadi pelayan rakyat Bengkalis,'" ujar istri Eka Sapta Nugraha ini.
Selain ratusan media, jumpa pers tersebut juga dihadiri pengurus partai seperi Raja Reza Fahlevi dari PKB, Samsudin Poti dari PDIP dan tokoh muda dan seniman Riau Eddy Akhmad RM. ***