Kapolres Aceh Timur Pimpin Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke

Senin, 29 Oktober 2018
Kapolres Aceh Timur, AKBP Wahyu Kuncoro, Sik, MH foto bersama dengan unsur forkopimda, KNPI. Bagian Humas & Protokol Setdakab Aceh Timur.
ACEHTIMUR, RIAUPUBLIK.COM--Kapolres Aceh Timur, AKBP Wahyu Kuncoro, Sik, MH memimpin upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-90 tahun 2018 di Lapangan Pusat Perkantoran Pemerintah Kabupaten Aceh Timur, Senin (29/10/2018).

Dalam sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Imam Nahrawi yang dibacakan Kapolres Aceh Timur menyampaikan dalam memperingati hari yang sangat bersejarah bagi bangsa Indonesia, yaitu Hari Sumpah Pemuda ke-90 tahun 2018 yang bertemakan atas dasar pentingnya pembangunan kepemudaan untuk melahirkan generasi muda yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, cerdas, kreatif, inovatif, mandiri, demokratis, bertanggung jawab, berdaya saing.

“Dengan peringatan hari Sumpah Pemuda diharapkan para generasi muda memiliki jiwa kepemimpinan, kewirausahaan, kepeloporan, dan kebangsaan berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik INdonesia Tahun 1945 dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia”, ujarnya.

Pesatnya perkembangan teknologi informasi, lanjutnya, ibarat dua mata pisau. Satu sisi ia memberikan jaminan kecepatan informasi, sehingga memungkinkan para pemuda kita untuk meningkatkan kapasitas pengetahuan dalam pengembangan sumber daya serta daya saing.

“Namun pada sisi yang lain perkembangan ini mempunyai dampak negatif, informasi-informasi yang bersifat destruktif mulai dari hoax, hate speech, pornografi, narkoba, pergaulan bebas hingga radikalisme dan terorisme juga masuk dengan mudahnya apabil kaum muda tidak dapat membendung dengan filter ilmu pengetahuan serta kedewasaan dalam berbangsa dan bernegara, ” sambungnya.

Pemuda-pemuda hebat Indonesia telah lahir dan mampu berkompetisi di Kancah Asia. Perhelatan Asian Games 2018, atlet-atlet muda Indonesia bersaing dengan bangsa-bangsa Asia, dan berhasil menduduki peringkat ke-4, serta di ajang Asian Para Games para atlet kita berhasil menduduki peringkat ke-5.

“Ini adalah sejarah baru kebangkitan olaharaga Indonesia, serta harus dijadikan momentum untuk terus membangun optimisme pemuda Indonesia dengan bekerja keras mewujudkan prestasi diberbagai bidangnya”, lanjutnya.

“Wahai pemuda Indonesia, dunia menunggumu, berjuanglah, lahirkanlah ide-ide, gagasan, tekad, dan cita-cita, pengorbananmu tidak akan pernah sia-sia dalam mengubah dunia. Ayo, bangun pemuda satukan Indonesia”, tutupnya.

Turut hadir Wakil Bupati Aceh Timur Syahrul Bin Syama’un, Unsur Forkopimda, Asisten, Staf Ahli, serta Aparatur Sipil Negara (ASN), Anggota TNI, Polri, pelajar serta undangan lainnya.


Pewarta: muzakir
Rilles: Mapolres Aveh Timur

Related

TNI/Polri 3846434697784819913

Posting Komentar

emo-but-icon

Siak

Siak

Ik

Ik

Ikln

Ikln

LPPNRI RIAU

Dewan Redaksi RPC

publik MERANTI

Galery&Adv

Dewan Bengkalis

Newspelalawan

Komisi Pemberantasan Korupsi

Sum

Sum

PEMKAB SIAK

dewan bengkalis

Follow Us

Ikln

Ikln

Rohil

Rohil

Rohil

Rohil

DPRD Rohil

DPRD Rohil

Uc

Uc

Uc

Uc

uc

uc

UCP

UCP

UC

UC

Hot News

Recent

Comments

Side Ads

item