Biaya Perawatan Diminta Tanggungan BPJS Terhadap 30 Korban Luka Bakar Tragedi Pasir Putih

Kamis, 31 Mei 2018
Presiden RI Ir. H. Joko Widodo, terlihat berbincang serius dengan Bupati Aceh Timur H. Hasballah HM.Thaib, berkaitan dengan penanganan dan tindaklanjut pasca kebakaran lokasi pertambangan minyak di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/5/2018) pekan lalu.
IDI-AcehTimur, Riaupublik.Com- Presiden RI Ir. H. Joko Widodo, diminta untuk menanggulangi seluruh korban kebakaran sumur minyak melalui Asuransi Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Namun selama ini seluruh biaya korban luka bakar dalam tragedy Pasir Putih dibebankan ke Pemkab Aceh Timur.

Bupati Aceh Timur H. Hasballah HM.Thaib, SH, atau yang akrap disapa Rocky, Kamis (31/5/2018) menjelaskan, dirinya sudah menyerahkan surat resmi ke Presiden Joko Widodo. Isinya memohon agar diberlakukan asuransi bantuan kecelakaan dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) terhadap korban kebakaran sumur minyak dipasir puteh.

Atas keseriusan dan kepedulian Pemkab Aceh Timur, permohonan melalui surat itu diserahkan Bupati Aceh Timur ke tangan Presiden Joko Widodo disela-sela Penyerahan Penghargaan Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) Award 2018, terhadap sejumlah Kepala Daerah (KDh) di Istana Negara Jakarta, Rabu (23/5) lalu.

Dalam surat tersebut juga dijelaskan bahwa akibat kebakaran lokasi pertambangan di Desa Pasi Puteh, Kecamatan Ranto Peureulak, Kabupaten Aceh Timur, Propinsi Aceh, telah mengakibatkan 28 orang meninggal dunia dan 30 lainnya masih dirawat disejumlah rumah sakit di Aceh.

Menurut Bupati Rocky, seluruh korban mengalami luka bakar ini tidak memiliki BPJS, apalagi sebagian dari pekerja di lokasi pertambangan warga luar kecamatan setempat. “Sehingga untuk sementara seluruh biaya ditanggung oleh Pemkab Aceh Timur,” katanya.

Karena itu, pihaknya memohon bapak presiden untuk dapat mengambil kebijakan agar para korban ini bisa ditanggunggulangi seluruh biaya yang timbul selama pengobatannya hingga sembuh nantinya melalui Asuransi BPJS Kesehatan.

Sebagaimana diketahui, jumlah korban meninggal dunia berdasarkan data yang diperoleh dari pihak kecamatan setempat hingga Kamis (31/5) siang, berjumlah 58 orang dengan rincian 28 orang meninggal dunia dan 30 lainnya masih dalam perawatan pihak medis, baik rawat jalan atau rawat inap. (muzakir).



Related

Ekonomi 4704257263292727125

Posting Komentar

emo-but-icon

Siak

Siak

Ik

Ik

Ikln

Ikln

LPPNRI RIAU

Dewan Redaksi RPC

publik MERANTI

Galery&Adv

Dewan Bengkalis

Newspelalawan

Komisi Pemberantasan Korupsi

Sum

Sum

PEMKAB SIAK

dewan bengkalis

Follow Us

Ikln

Ikln

Rohil

Rohil

Rohil

Rohil

DPRD Rohil

DPRD Rohil

Uc

Uc

Uc

Uc

uc

uc

UCP

UCP

UC

UC

Hot News

Recent

Comments

Side Ads

item