Begini Kronologis Truk Lenyapkan 11 Nyawa Di Soreh Hari


Senin, 21 Mei 2018
BEREBES, RIAUPUBLIK.Com-- Kecelakaan maut terjadi di Brebes, Jawa Tengah, Minggu, 20 Mei 2018. Sebuah truk tronton mengalami rem blong hingga menabrak 13 sepeda motor dan 1 mobil di Jalur Paguyangan-Bumiayu, sekitar pukul 16.00 WIB.

Informasi yang dihimpun di lokasi kejadian menyebutkan, truk bernomor polisi H 1996 CZ tersebut melintas dari arah selatan ke utara. Saat itu truk bermuatan gula pasir dari Cilacap itu baru saja turun dari Flyover Kretek Paguyangan, Brebes.

Diduga karena mengalami rem blong, truk tersebut akhirnya melaju di turunan setelah Flyover hingga akhirnya menabrak empat rumah, 1 konter HP, dan bengkel di ruas Jatisawit, Kecamatan Bumiayu. Di saat yang sama, di lokasi kejadian banyak warga beraktifitas membeli takjil hingga ngabuburit menjelang buka puasa.

"Kejadiannya cepat sekali, tiba-tiba truk datang dan menabrak rumah," kata Ade, warga setepat.

Kanit Kecelakaan (Laka) Satlantas Polres Brebes, Iptu Budi Supartoyo menyebutkan, akibat kecelakaan ini 11 orang meninggal dunia. “Data sementara 11 orang meninggal dunia dan 10 orang luka-luka, selebihnya kami sedang melakukan upaya penyelidikan,” kata dia.

Para korban saat ini sudah dievakuasi di tiga rumah sakit. Yakni RS Alam Medika, RS Siti Aminah, dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bumiayu untuk korban meninggal dunia.
Sementara itu, truk tronton berwarna merah tersebut juga menabrak 13 sepeda motor hingga ringsek, serta satu mobil bernomor polisi E 1085 RE. Hingga berita ini ditulis, Petugas Satlantas Polres Brebes sudah mengevakuasi bangkai truk dan sejumlah kendaraan tersebut.





Tempo//Riaupublik

Related

Hukrim 3863832762300508769

Posting Komentar

emo-but-icon

Siak

Siak

Ik

Ik

Ikln

Ikln

LPPNRI RIAU

Dewan Redaksi RPC

publik MERANTI

Galery&Adv

Dewan Bengkalis

Newspelalawan

Komisi Pemberantasan Korupsi

Sum

Sum

PEMKAB SIAK

dewan bengkalis

Follow Us

Ikln

Ikln

Rohil

Rohil

Rohil

Rohil

DPRD Rohil

DPRD Rohil

Uc

Uc

Uc

Uc

uc

uc

UCP

UCP

UC

UC

Hot News

Recent

Comments

Side Ads

item