DANRAMIL 29/LGSB PIMPIN UPACARA BENDERA DI SMPN 4 KOTA LANGSA
https://www.riaupublik.com/2018/03/danramil-29lgsb-pimpin-upacara-bendera.html
Senin, 05 Maret 2018
Langsa, Riaupublik.com-- Komandan Koramil 22/Langsa Barat Letnan Satu Inf Sukamto pimpin pelaksanaan Upacara Bendera yang digelar di halaman Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 4 Kota Langsa yang berlokasi di Jalan Prof. A. Majid Ibrahim Gampong Matang Seulimeng kecamatan Langsa Barat Kota Langsa, senin (5/3/2018).
Bertindak sebagai Pembina Upacara tersebut,Lettu Inf Sukamto dalam amanatnya menekankan tentang pentingnya pengetahuan dan pemahaman Wawasan Kebangsaan bagi seluruh generasi muda penerus bangsa. Berawal dari lingkungan sekolah, para pelajar harus dibekali sejak dini tentang wawasan kebangsaan guna menumbuh-kembangkan rasa cinta tanah air terhadap bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia, terangnya.
Bertingkah laku yang baik dan menjaga kedisiplinan sebagai seorang pelajar serta mengikuti kegiatan Upacara Bendera setiap Hari Senin dengan khidmat seyogyanya merupakan bagian dari kegiatan wawasan kebangsaan yang wajib diikuti oleh seluruh pelajar. "Saya yakin dan percaya, beberapa diantara kalian yang saat ini berada didalam barisan Upacara Bendera hari ini suatu saat nanti akan duduk dan berkecimpung di lembaga tinggi negara maupun instansi pemerintahan mewakili seluruh Rakyat Indonesia, ujar Danramil 22/Lgsb lagi.
Kegiatan yang juga merupakan salah satu Program Kerja Koramil 29/Lgsb pagi itu berjalan dengan tertib dan khidmat. Selain para pelajar, Upacara Bendera pagi itu juga diikuti oleh seluruh Tenaga Pengajar (Guru) di SMPN 4 Kota Langsa.(MD)
Langsa, Riaupublik.com-- Komandan Koramil 22/Langsa Barat Letnan Satu Inf Sukamto pimpin pelaksanaan Upacara Bendera yang digelar di halaman Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 4 Kota Langsa yang berlokasi di Jalan Prof. A. Majid Ibrahim Gampong Matang Seulimeng kecamatan Langsa Barat Kota Langsa, senin (5/3/2018).
Bertindak sebagai Pembina Upacara tersebut,Lettu Inf Sukamto dalam amanatnya menekankan tentang pentingnya pengetahuan dan pemahaman Wawasan Kebangsaan bagi seluruh generasi muda penerus bangsa. Berawal dari lingkungan sekolah, para pelajar harus dibekali sejak dini tentang wawasan kebangsaan guna menumbuh-kembangkan rasa cinta tanah air terhadap bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia, terangnya.
Bertingkah laku yang baik dan menjaga kedisiplinan sebagai seorang pelajar serta mengikuti kegiatan Upacara Bendera setiap Hari Senin dengan khidmat seyogyanya merupakan bagian dari kegiatan wawasan kebangsaan yang wajib diikuti oleh seluruh pelajar. "Saya yakin dan percaya, beberapa diantara kalian yang saat ini berada didalam barisan Upacara Bendera hari ini suatu saat nanti akan duduk dan berkecimpung di lembaga tinggi negara maupun instansi pemerintahan mewakili seluruh Rakyat Indonesia, ujar Danramil 22/Lgsb lagi.
Kegiatan yang juga merupakan salah satu Program Kerja Koramil 29/Lgsb pagi itu berjalan dengan tertib dan khidmat. Selain para pelajar, Upacara Bendera pagi itu juga diikuti oleh seluruh Tenaga Pengajar (Guru) di SMPN 4 Kota Langsa.(MD)