Bupati Suyatno Pimpin Apel Peringatan Hari Otda ke-XX
https://www.riaupublik.com/2016/06/bupati-suyatno-pimpin-apel-peringatan.html
Senin, 25 April 2016 | 21:38 Dilihat: 103 Kali
Bupati Rohil H Suyatno Amp menyaksikan penandatanganan serah terima mesin pompa air untuk pemadam kebakaran dan honda kepada kodim 0321/ Rohil |
RIAUPUBLIK.COM, ROHIL-- Bupati Rohil H Suyatno Amp mempimpin Upacara peringatan Hari Otonomi Daerah (Otda) ke-XX di depan kantor Bupati lama jalan Merdeka, Senin (25/4/2016) di Bagansiapiapi, Meskipun hujun turun, upacara tetap dilaksanakan, upacara tersebut dihadiri seluruh pegawai dilingkungan pemerintahan Kabupaten Rokan Hilir, ASN, unsur TNI/Polri dan Ormas/OKP.
Dalam sambutannya, Bupati Suyatno menyampaikan bahwa memperingati hari Otonomi Daerah merupakan keputusan Presiden RI. dengan Tujuan agar Otonomi Daerah dalam menghadapi tantangan Masyarakat Economi Asean (MEA). "Apel otda akan dilaksanakan setiap tanggal 25 April, serentak seluruh Indonesia, baik ditingkat Pusat, Provinsi maupun daerah," ujar Bupati.
Selain itu, Bupati juga menyinggung kepada pihak Bank Riau-Kepri yang tidak bisa menghadirkan kendaraan yang telah diserahkan kepada Kodim 0321. "Dari Senin minggu lalu saya minta, katanya bisa. Tapi hari ini nyata kendaraannya tidak ada. Saya sudah minta saat apel Hondanya harus ada," kesalnya.
Bupati juga menjelaskan bahwa 3 unit motor KLX dan 24 mesin portabel tersebut bantuan dari Bank Riau-Kepri melalui dana CSR. "Tidak hanya itu, Dana CSR juga kita gunakan untuk kepentingan masyarakat, kita ada buat sumur bor mesjid, sekolah di Pasir Limau Kapas dan bantuan tunai kepada mesjid-mesjid lainnya," paparnya. (adv/sutris)