LSM ( IPMTIH ) Surati Kejaksaan Negri Inhil, Terkait 8 Paket Hilang Penayangan Di LPSE


RIAUPUBLIK.COM, INDRAGIRI HILIR - Pengurus Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Ikatan Pemuda Masyarakat Tempatan Indragiri Hilir (IPMTIH), Zulkifli AM, SE, tekan Kejaksaan Negeri (Kejari) Inhil tetap subtansional dan kooperatif terhadap tupoksinya, Jum'at (13/5/2016).

Untuk itu, Pria akrab disapa Bung Filay katakan kepada Kajari Inhil agar bertindak secara tegas dan menepati janjinya untuk menjewer SKPD yang coba bermain-main dalam proses pengadaan barang dan jasa di kabupaten indragiri hilir.

"Semoga Kejari tepati janji siap menjewer SKPD yang mencoba bermain-main pada proses pengadaan barang dan jasa di Kabupaten Indragiri Hilir," kata Bung Filay kepada riaupublik.com.
Kata Bung Filay lagi, pada hari Rabu (13/5/2016) kemarin, beliau sudah mensurati seluruh elemen yang berkaitan dengan 8 paket yang sempat hilang dari LPSE Kabupaten Inhil.

"Hari rabu kemarin kami sudah mensurati Pemerintah dan Kejari agar tetap profesional dengan tugasnya, jangan sampai ada udang di balik bakwan," tegasnya.

Sementara itu, Pihak Kejari melalui Kasi Intel Kejari, Novriansyah menyebutkan saat sekarang terus berkordinasi dengan Inspektorat terkaitan dengan hilangnya penayangan 8 paket di LPSE Kabupaten Inhil.

"Semenjak kami melihat di pemberitaan media Online bahwa hilangnya 8 paket pada penayangan LPSE kabupaten Inhil, kami langsung berkoordinasi ke pihak inspektorat," ucap Novriansyah baru ini saat diwawancarai riaupublik.com diruang kerjanya.

Setelah melakukan koordinasi ke pihak Inspektorat, pihak Kejari sebutkan belum bisa memberikan kesimpulan dan tahapan lanjutan, karna pihak inspektorat sendiri masih dalam tahap mendalami.

"Kami belum bisa memberikan penjelasan secara detail karna inspektorat sendiri masih melakukan pengecekan, jika kami berikan penjelasan yang tak berdasar nanti timbul asumsi lain, akan tetapi kami selalu pantau perkembangan ini sampai ada kesimpulan kejelasan yang didapatkan," tegas Novriansyah.

Adapun delapan paket yang dimaksud adalah.
1. Peningkatan jalan ruas Sungai Teritip-Sungai Guntung / DAK-AFFIRMASI/APBN Rp3,01 M;
2. Peningkatan jalan ruas Kota Baru-Sanglar STA 00+700-03+020/paket B Rp16,25 M;
3. Peningkatan jalan Sanglar-Pulau Kijang/paket C Rp31,84 M;
4. Peningkatan jalan Sungai Piring-Teluk Pantaian/paket 3/ Rp37,71 M;
5. Peningkatan jalan Sungai Dusun-Sungai Piring/paket 2/ Rp18,67 M;
6. Peningkatan jalan Sungai Luar-Sungai Dusun/paket 1/ Rp32,36 M;
7. Peningkatan jalan Teluk Pantaian-Teluk Pinang/paket4/ Rp22,11 M;
8. Peningkatan jalan menuju Bandara Tempuling/DAK-IPD/APBN/ Rp24,69 M.

Related

Inhil 3616687075489316080

Posting Komentar

emo-but-icon

Siak

Siak

Ik

Ik

Ikln

Ikln

LPPNRI RIAU

Dewan Redaksi RPC

publik MERANTI

Galery&Adv

Dewan Bengkalis

Newspelalawan

Komisi Pemberantasan Korupsi

Sum

Sum

PEMKAB SIAK

dewan bengkalis

Follow Us

Ikln

Ikln

Rohil

Rohil

Rohil

Rohil

DPRD Rohil

DPRD Rohil

Uc

Uc

Uc

Uc

uc

uc

UCP

UCP

UC

UC

Hot News

Recent

Comments

Side Ads

item