Kapolres Kabupaten Kuantan Singingi AKBP Edy Sumardi Priadinata SIK, Gelar Apel Pasukan Dalam Rangka Serpas Personil Pengamanan TPS, Operasional Mantap Praja Siak 2015 Di Depan Polsek Kuantan Tengah
https://www.riaupublik.com/2015/12/kapolres-kabupaten-kuantan-singingi.html
Kapolres Kabupaten Kuantan Singingi AKBP Edy Sumardi Priadinata SIK Berihkan Arahakan Pasukan TNI |
RIAUPUBLIK.COM, KUANSING--Kapolres Kabupaten Kuantan Singingi AKBP Edy
Sumardi Priadinata SIK, Hari ini 7/15 Pukul 14.30 Wib gelar apel pasukan dalam rangka serpas personil pengamanan TPS,
Operasional mantap Praja Siak 2015 didepan Polsek Kuantan Tengah. Acara yang sempat diundur
akibat hujan, akhirnya di lanjutkan dipimpin langsung Kapolres Kuansing AKBP Edy
Sumardi Priadinata SIK.
Terlihat hadir dalam apel gelar pasukan ini Bupati Kuansing, Kejari Kuansing, Ketua DPRD Kuansing, Kepala Dinas
kuansing, Ketua KPU Kuansing, Wakapolres Kuansing, Camat se Kab kuansing, Kapolsek se Kab Kuansing, kabag-kabag ops polres kuansing, dandim 0302
inhu dan seluruh personil polisi yang akan ditugaskan untuk pengamanan
pilkada tanggal 9 Desember 2015 mendatang.
Kapolres Kabupaten Kuantan Singingi AKBP Edy Sumardi Priadinata SIK Periksa Pasukan Nya |
Dalam amanatnya, Kapolres Kuansing AKBP Edy memaparkan mekanisme pengamanan
pilkada. Selain itu AKBP Edy juga mengatakan Kepercayaan harus dijawab dengan
keseriusan dalam keamanan dalam menjalankan tugas, Pilkada serentak
merupakan kegiatan nasional. yang harus dijaga ke sterilan nya.
"Dalam
mensukseskan pilkada yang aman dan bersih, Diperlukan juga kesadaran
masyarakat untuk bersikap santun sehingga dapat meminimalisir dampak
timbulnya kerawanan keamanan yg dapat mengganggu tahapan pilkada
serentak."Katanya.
Lebih Lanjut di jelaskan nya lagi,"Kerawanan keamanan perlu mendapat perhatian khusus, belajar
dari pengalaman-pengalaman pemilukada sebelumnya yg banyak terjadi
polemik dalam pelaksanaannya. Salah satu dampak kericuhan yang bisa
terjadi adalah rusaknya infrastruktur. Ini yang harus
dihindari."Paparnya"
Dalan pengamana pemilukada serentak ini polres kuansing
menurunkan 570 Personil yang terbagi dalam 398 Personil pengaman TPS,
dan sisanya untuk patroli pengamanan PPK, kantor KPUD, kantor Panwaslu,
sekretariat parpol dan daerah - daerah rawan.
Kapolres Kabupaten Kuantan Singingi AKBP Edy Sumardi Priadinata SIK Pimpin Serpas Pengaman TPS |
Dan polres kuansing juga mendapat bantuan personil pengamanan dari polda
riau 120 Personil 30 personil Brimob bersenjata lengkap dan 90
Personil sabara gabungan.
Meskipun saat menyampaikan amanat dalam pelaksanaan upacara hujan
kembali mengguyur kota Teluk Kuantan, terlihat tidak seorangpun dari
personil kepolisian Dan TNI yang membubarkan barisan. Dan Kapolres AKBP Edy tetap terlihat
mantap berdiri melanjutkan amanat upacara.
Kapolres Kabupaten Kuantan Singingi AKBP Edy Sumardi Priadinata SI, Bersama Ketua DPRD, Kejari Kuansing |
Meski di guyur hujan APEL Pasukan Tetap Berjlan lancar, Menurut AKBP Edy."hujan merupakan
barokah dan anugrah dari Allah SWT. "Ini pertanda Allah swt sayang
dengan masyarakat kuansing, hujan ini dapat mendamaikan hati masyarakat
sehingga pilkada nantinya akan berjalan dengan aman dan sesuai dengan
harapan,"Pungkasnya. (RPc/Ardi)